FORMULASI DAN EVALUASI SEDIAAN GEL LUKA BAKAR EKSTRAK DAUN HERBA SURUHAN (Peperomia Pellucida) DI KOTA BOGOR

Authors

  • Tris Ella Julita Gulo Sekola Tinggi Ilmu Kesehatan Bogor Husada
  • Ilham Maulana Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bogor Husada
  • Olgi Irawan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bogor Husada
  • Destry Ardillah Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bogor Husada
  • Risma Eka Putri Selay Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bogor Husada

DOI:

https://doi.org/10.59969/jfk.v3i1.87

Keywords:

Herba suruhan, Ekstrak, Formulasi, Gel, Flavanoid

Abstract

Luka bakar mengakibatkan kerusakan atau kehilangan jaringan kulit. Pengobatan luka bakar adalah dengan menggunakan sediaan topikal. Melalui analisis gap, penelitian ini mengidentifikasi kebutuhan akan pendekatan baru dalam pengobatan herbal untuk kondisi luka bakar yang belum terpenuhi secara optimal. Latar belakang formulasi menjadi perhatian karena keberhasilan terapi herbal dalam penyembuhan luka bakar sering kali bergantung pada formulasi yang tepat untuk memaksimalkan efek terapeutik dan meminimalkan efek samping Herba suruhan (Peperomia pellucida) adalah salah satu tanaman yang positif memiliki kandungan flavonoid, alkaloid, saponin, tanin, steroid dan triterpenoid yang efektif untuk penyembuhan luka bakar. Penelitian ini bertujuan untuk membuat formulasi sediaan gel ekstrak herba suruhan (Peperomia pellucida) dengan variasi konsentrasi 2,5%, 5% dan 7,5% yang menggunakan Na CMC sebagai basisnya dan uji parameter evaluasi, untuk melihat sediaan gel kstrak herba suruhan (Peperomia pellucida) dengan konsentrasi berapa yang memenuhi standar sediaan gel yang baik. Penelitian ini melakukan uji parameter evaluasi yang meliputi; uji organoleptis, uji pH, dan uji homogenitas. Hasil dari penelitian ini menunjukan gel ekstrak herba suruhan (Peperomia Pellucida) dengan konsentrasi 2,5% memiliki bentuk gel dengan warna hijau pekat dan aroma khas daun herba suruhan yang memiliki pH 6,4. Pada konsentrasi 5% dan 7,5% memiliki bentuk gel dan aroma khas daun herba suruhan dengan warna yang lebih pekat dengan pH 6. Disimpulkan pH semua konsentrasi memenuhi syarat sesuai dengan pH kulit, dari segi homogenitas sediaan gel herba suruhan konsentrasi 2,5%, 5% dan 7,5% tidak memenuhi standar homogenitas, dikarenakan terdapat butiran kasar dari ekstrak herba suruhan.

References

Muthmaina I, Harsodjo SW, Maifitrianti. AKTIVITAS PENYEMBUHAN LUKA BAKAR FRAKSI DARI EKSTRAK ETANOL 70% DAUN PEPAYA (Carica papaya L.) PADA TIKUS. Farmasains. 2017;4(2):39–46.

Angelina M, Amelia P, Irsyad M, Meilawati L, Hanafi M. Karakterisasi Ekstrak Etanol Herba Katumpangan Air (Peperomia pellucida L . Kunth) (Characterization of Ethanol Extract from Katumpangan Air Herbs (Peperomia). Biopropal Ind. 2015;6(2):53–61.

Rismana E, Rosidah I, Prasetiawan Y, Bunga O, Erna Y. Efektivitas Khasiat Pengobatan Luka Bakar Sediaan Gel Mengandung Fraksi Ekstrak Pegagan Berdasarkan Analisis Hidroksiprolin Dan Histopatologi Pada Kulit Kelinci. Bul Penelit Kesehat. 2019;2(1):45–60. Sangadji S, Wullur AC, Bodhi W. FORMULASI DAN UJI GEL EKSTRAK ETANOL HERBA SURUHAN (Peperomia pellucida [L.] Kunth) TERHADAP LUKA BAKAR PADA KELINCI (Oryctolagus cuniculus). Pharmacon. 2018;7(1):10–

Salma N, Paendong J, Momuat LI, Togubu S. ANTIHIPERGLIKEMIK EKSTRAK TUMBUHAN SURUHAN (Peperomia pellucida [L.] Kunth) TERHADAP TIKUS WISTAR (Rattus norvegicus L.) YANG DIINDUKSI SUKROSA. J Ilm Sains. 2013;13(2):116. Bialangi N, Adam Mustapa M, Salimi YK, Widiantoro A, Boima Situmeang D, Kimia J, et al. Antimalarial activity and phitochemical analysis from Suruhan (Peperomia pellucida) extract. J Pendidik Kim. 2016;8(3):183–7. DOI: https://doi.org/10.35799/jis.13.2.2013.3055

Mukhtarini. Mukhtarini, “Ekstraksi, Pemisahan Senyawa, dan Identifikasi Senyawa Aktif,” J. Kesehat., vol. VII, no. 2, p. 361, 2014. J Kesehat [Internet]. 2014;VII(2):361. Available from: https://doi.org/10.1007/s11293-0189601-y Widyaningrum N, Novitasari M, Puspitasary K. PERBEDAAN VARIASI FORMULA BASIS CMC Na TERHADAP SIFAT FISIK GEL EKSTRAK ETANOL KULIT KACANG TANAH (Arachis hypogaea L). Avicenna J Heal Res. 2019;2(2):121–34. DOI: https://doi.org/10.36419/avicenna.v2i2.308

Nurlely N, Rahmah A, Ratnapuri PH, Srikartika VM, Anwar K. Uji Karakteristik Fisik Sediaan Gel Ekstrak Daun Kirinyuh (Chromolaena odorata L.) dengan Variasi Karbopol dan HPMC. J Pharmascience. 2021;8(2):79. DOI: https://doi.org/10.20527/jps.v8i2.9346

Utami DT, Nofita N, Ulfa AM. Formulasi Dan Evaluasi Fisik Sediaan Spray Ekstrak Daun Kemangi (Ocimum x africanum Lour.) Sebagai Repellan Alami Terhadap Nyamuk Aedes aegypti. Acta Pharm Indones. 2022;47(2):9–15. DOI: https://doi.org/10.5614/api.v47i2.19480

Ratnapuri PH, Haitami F, Fitriana M. Stabilitas Fisik Sediaan Emulgel Ekstrak Etanol Daging Buah Limpasu (Baccaurea lanceolata (Miq.) Müll. Arg.). J Pharmascience. 2019;6(2):8. DOI: https://doi.org/10.20527/jps.v6i2.7345

Pratasik MCM, Yamlean PVY, Wiyono WI. FORMULASI DAN UJI STABILITAS FISIK SEDIAAN KRIM EKSTRAK ETANOL DAUN SESEWANUA (Clerodendron squamatum Vahl.). Pharmacon. 2019;8(2):261. DOI: https://doi.org/10.35799/pha.8.2019.29289

Dhayana PADD, Aisyah R, Raningsih NM. FORMULASI DAN UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI GEL ANTI JERAWAT EKSTRAK DAUN SIRIH CINA (Peperomia pellucida (L.) Kunth TERHADAP BAKTERI STAPHYLOCOCCUS epidermidis. J Farm Kryonaut. 2023;2(2):52–65. DOI: https://doi.org/10.59969/jfk.v2i2.66

Published

02/29/2024

How to Cite

Gulo, T. E. J., Maulana, I., Irawan, O. ., Ardillah, D., & Selay, R. E. P. (2024). FORMULASI DAN EVALUASI SEDIAAN GEL LUKA BAKAR EKSTRAK DAUN HERBA SURUHAN (Peperomia Pellucida) DI KOTA BOGOR: . JURNAL FARMASI KRYONAUT, 3(1), 94–100. https://doi.org/10.59969/jfk.v3i1.87